Tim Singkong Labu Siam Keju

 

Dokumentasi Ayahbunda



Kombinasikan labu siam dengan singkong, jamur dan keju untuk makanan bayi Anda. Selain enak juga sehat lho, bunda.Labu siam mengandung vitamin B kompleks, vitamin C, zat besi, mangan, fosfor, seng, dan tembaga.

9-12 bulan
Tim  Singkong Labu Siam Keju
Untuk 2 porsi
 
Bahan:
75 gram singkong, potong dadu ukuran ½ x ½ cm
50 gram labu siam, cincang halus
50 gram jamur kancing, cincang halus
10 gram keju, parut

Cara membuat:
1. Masukkan singkong dalam wadah tahan panas.
2. Susun di atasnya labu siam dan jamur kancing.
3. Taburkan keju parut di atasnya.
4. Kukus sampai matang. Sajikan.
 
Nilai gizi (per porsi):
Energi: 74,60 kilo kalori
Protein: 2,15 gram
Lemak: 1,45 gram
Karbohidrat: 14,30 gram

(NAT/MON)

Baca Juga:

Tofu Wortel
Sukun Melon Orange
Bubur Talas Ayam Keju
Tim Singkong Labu Siam Keju
Pure Bit Ikan Patin

 

 



Artikel Rekomendasi