Merawat Kecantikan Ibu Hamil

 

Tubuh ibu hamil sehat terawat dengan toiletries yang aman. Ini rekomendasi Ayahbunda yang telah teruji secara dermatologis.
  • Rambut. Meski lebat saat hamil, tapi ada ancaman rontok. Cegah dengan perawatan seminggu sekali menggunakan hair oil cem-ceman akar wangi yang menguatkan akar rambut.
  • Wajah dan leher. Lembabkan, lindungi dari sinar UVA/UVB dan dari pembentukan noda hitam dengan moisturizer. Pilih yang mengandung UV protection. 
  • Payudara. Breast firming cream merawat dan melindungi payudara agar kencang, kulitnya halus, lembut dan bebas strechmark. Pilih yang berbahan barley dan kacang kedelai, oles sambil dipijat sampai krim meresap. Untuk membersihkan dan melembutkan puting, pilih krim puting bebas pewangi yang aman, misalnya dari bahan chamomile dan vitamin E. 
  • Badan. Gunakan sabun dari bahan alami, misalnya sabun batangan hand made dari bahan shea butter. Jika ingin melakukan body scrub, perhatikan ini.
  • Kuku. Pilih kuteks bebas Dhybutil phthalate (DBP) yang dapat mengganggu organ tubuh janin. 
  • Perut. Tangkal guratan di perut dengan krim anti strechmark, salah satunya yang berbahan dasar beras.
  • Perineum. Pijat perineum (daerah antara vagina dengan anus) dengan perineal gel berbahan dasar minyak zaitun.
  • Paha dan bokong. Selulit bisa dicegah jika rajin mengoles dan memijat dengan krim khusus, misalnya krim untuk meluruhkan lemak dan mencegah selulit dari bahan kacang almond, papermint, palmarosa, dan minyak jeruk lemon. 
  • Kaki. Atasi kaki lelah dan bengkak dengan antifatigue leg gel berbahan asam amino dari ekstrak jeruk.  (me)

 



Artikel Rekomendasi