3 Hal yang Dirasakan Janin di Kandungan saat Anda Tertawa

 

Tertawa bahagia memberi dampak pada janin. Foro: Freepik

Saat hamil, Anda mungkin merasa perut Anda ikut bergetar dan bergerak naik-turun saat tertawa. Selain membawa manfaat untuk menenangkan Anda dan mengurangi risiko depresi saat hamil, ternyata tertawa juga memiliki manfaat untuk janin Anda.
 
Apakah Anda ingin tahu apa yang dirasakan bayi Anda di dalam kandungan saat Anda tertawa?
 
Bergerak Naik-Turun
Bila Anda sendiri dapat merasakan perut Anda bergerak naik-turun saat tertawa, maka itulah yang dirasakan bayi di dalam kandungan Anda. Janet DiPietro., Ph.D., seorang profesor kesehatan reproduksi di John Hopkins Bloomberg School of Public Health, Baltimore mengatakan, “Ketika kita menyaksikan janin dari ultrasound saat ibu mulai tertawa, kita bisa melihat janin mengambang terbalik di dalam rahim, terpental ke atas dan ke bawah di kepalanya, dan bergerak seperti memantul di atas trampolin.” Aaah… Lucunya! Makin membuat Bunda gemas dan tidak sabar untuk segera bertemu dengannya, kan….
 
Baca juga: Pergerakan Janin di dalam Rahim
 
Ikut Bahagia
Camille Hoffman, M.D., M.S.C.S., seorang asisten profesor obstetri dan ginekologi di University of Colorado School of Medicine menyebut janin sebagai spons. Mereka akan menyerap emosi ibunya. Saat Anda tertawa, hormon yang membuat Anda bahagia ditransmisikan lewat plasenta, sehingga janin juga bisa merasakannya.
 
Camille juga mengatakan bahwa ibu dengan emosi yang lebih positif—lebih banyak bahagia dan lebih sedikit kecemasan—memiliki bayi dengan tingkat kecemasan yang lebih rendah dan peningkatan kemampuan untuk mengatasi stres. Stres pralahir yang berlebihan bahkan dapat membentuk temperamen anak di kemudian hari, yang mungkin dapat menyebabkan anak-anak lebih rentan terhadap depresi.
 
Baca juga: Janin Belajar Di Dalam Rahim

Lebih Tenang
Kehamilan adalah pembentukan ikatan yang luar biasa bagi ibu dan bayi. Di dalam kandungan, janin akan menghafalkan tawa Anda. Begitu yang dikatakan oleh Janet. Menurutnya, janin mengenali suara, tawa, dan nyanyian Anda. Suara Anda membuat janin merasakan ikatan yang kuat. “Dan, itu menenangkan,” ujarnya.
 
Untuk membuat Anda bisa mengisi hari-hari kehamilan Anda dengan tawa, tak ada salahnya untuk menonton film komedi atau membaca komik. Anda juga bisa hang out dengan teman-teman yang bisa diandalkan untuk mengundang gelak tawa Anda (karena masih pandemi dan perlu membatasi pertemuan, hang out bisa dilakukan secara virtual. Jadi, sudah ajak si kecil tertawa juga hari ini, Ma?
 
(Perlu informasi seputar kehamilan? Tonton Video Series 9 Bulan yang Menakjubkan di YouTube AYAHBUNDA magz. Klik di sini, subscribe untuk mendapatkan konten-konten seputar kehamilan di tiap trimester secara reguler. Cek Instagram @ayahbunda_, Facebook AYAHBUNDA, serta website www.ayahbunda.co.id)
 
Baca juga: 
Janin Harus Diajak Ngobrol
Vitamin dan Mineral untuk Ibu Hamil dan Pertumbuhan Janin
Perkembangan Janin di Trimester Pertama
Perkembangan Janin di Trimester Kedua

(Lela Latifa)

 

 


Topic

#9BulanYangMenakjubkan #Kehamilan #trimestersatu



Artikel Rekomendasi

post4

Manfaat Jalan Kaki Untuk Ibu Hamil

Jalan kaki merupakan salah satu pilihan olahraga yang bisa dilakukan oleh ibu hamil. Sebelum melakukannya, pastikan dulu Anda tahu manfaatnya dan risikonya bagi kehamilan Anda.... read more